- Wednesday, 09 August 2023
- 678 kali
Sebanyak 300 Orang Perharinya
Pengunjung Di DPK Kaltim Alami Peningkatan
GARISPENA.CO - SAMARINDA - Literasi di Kota Samarinda cukup menggeliat dari berbagai kalangan, hal itu berdasarkan catatan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) provinsi Kaltim.
Pasalnya, jumlah kunjungan ke perpustakaan mengalami peningkatan sepanjang tahun 2023. Dari data Dispusip pengunjung perpustakaan sepanjang 2023 mencapai 300 orang perhari.
Penjaga DKP Kaltim, Darsono mengatakan silih berganti pengunjung datang untuk membaca buku. Tidak hanya kaum muda maupun tua datang untuk membaca buku. "Banyak mereka datang untuk meminjam buku. Sampai parkiran depan penuh mas," ucap Darsono saat di wawancarai media ini.
Sementara itu, Kepala DKP Kaltim, Syafruddin pada tahun 2023 DKP Kaltim menargetkan seribu pengunjung.
"Dengan adanya program pada tahun 2023 kami akan tingkatkan khususnya pada layanan, nanti akan ada taman literasi yang akan rencananya akan dibangun pada tahun ini. Jadi nanti pengunjung merasa nyaman, bisa lebih lama melakukan pembacaan buku-buku begitupun untuk penggunaan internetnya," pungkasnya. (adv/yal)
-
Samarinda — DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) menegaskan bahwa transformasi pendidikan digital tidak cukup berhenti pada wacana atau kebijakan normatif. Upaya tersebut har...
-
Samarinda — DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) menilai pembangunan sektor pendidikan perlu diarahkan pada penguatan sistem pembelajaran secara menyeluruh, bukan hanya berfo...
