Dispora Kukar Catat PAD Sementara Rp129 Juta, Optimis Kejar Target 2025
Kutai Kartanegara - Memasuki triwulan pertama tahun 2025, Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) berhasil mencatatkan realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp129 juta.
Angka ini dinilai sebagai awal yang menjanjikan untuk mencapai target PAD tahun ini yang dipatok sebesar Rp370 juta lebih.
Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, menyampaikan bahwa capaian tersebut merupakan hasil dari konsistensi pengelolaan fasilitas olahraga yang dimanfaatkan masyarakat maupun pihak swasta. Ia optimis tren positif ini dapat dipertahankan hingga akhir tahun.
âAlhamdulillah, sampai Maret ini kami sudah menghimpun PAD sebesar Rp129 juta. Ini awal yang baik dan memperkuat optimisme kami untuk mengejar target yang lebih tinggi dibanding tahun lalu,â ucap Ali, Kamis (10/04/2025)
Dispora Kukar menaikkan target PAD tahun 2025 setelah mencetak pencapaian signifikan pada tahun sebelumnya.
Di tahun 2024, dinas ini berhasil mengumpulkan PAD lebih dari Rp752 juta melampaui target awal yang hanya sebesar Rp250 juta. Kinerja tersebut menjadi dasar penetapan target baru yang lebih ambisius namun tetap realistis.
Ali menjelaskan bahwa penyumbang terbesar PAD masih berasal dari penyewaan fasilitas olahraga seperti lapangan mini soccer, futsal, kolam renang, serta dua stadion utama, yakni Stadion Aji Imbut dan Stadion Rondong Demang.
âKami tetap mengedepankan prinsip pengelolaan yang seimbang. Di satu sisi meningkatkan pendapatan daerah, di sisi lain kami tidak mengesampingkan kebutuhan pembinaan atlet lokal yang juga menggunakan fasilitas tersebut,â tambahnya.
Dispora Kukar saat ini mengelola beberapa venue olahraga. Meskipun tidak semuanya dapat dimanfaatkan secara komersial, pengelolaan yang selektif dan terjadwal menjadi kunci agar tetap memberikan pemasukan tanpa mengganggu program pembinaan olahraga daerah.
âDengan dukungan semua pihak dan perencanaan yang matang, kami berharap tren capaian positif ini bisa terus berlanjut hingga akhir tahun,â tutup Ali. (ADV/Diskominfo Kukar)
Penulis: Yk/Garispena.co