Dorong BUMD Lebih Kompetitif, Edi Damansyah Apresiasi Langkah PT Tunggang Parangan
Kutai Kartanegara - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) memberikan apresiasi kepada PT Tunggang Parangan (Perseroda) yang terus berupaya berkembang dengan menjalin kerja sama strategis bersama PT Krakatau Bandar Samudera (KBS).
Apresiasi ini disampaikan langsung oleh Bupati Kukar Edi Damansyah usai menyaksikan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara kedua perusahaan di Kantor PT Tunggang Parangan (Perseroda), Jumat (14/03/2025).
"Upaya membangun kemitraan dengan PT Krakatau Bandar Samudera menunjukkan komitmen PT Tunggang Parangan untuk terus berkembang dan memperkuat perannya di sektor kemaritiman," ungkap Edi.
Edi menyebutkan, kerja sama ini merupakan langkah maju keseriusan PT Tunggang Parangan dalam meningkatkan daya saing dan memperluas jaringan bisnisnya.
Dengan menggandeng anak usaha BUMN yang berpengalaman di bidang logistik dan pelabuhan, diharapkan PT Tunggang Parangan dapat terus berkembang dan berkontribusi lebih besar bagi perekonomian daerah.
"Saya berharap kemitraan ini bisa berjalan secara produktif dan memberikan manfaat yang nyata, tidak hanya bagi perusahaan, tetapi juga bagi masyarakat Kukar secara luas. Kukar memiliki potensi besar di sektor maritim, dan saya optimis PT Tunggang Parangan mampu memaksimalkan peluang ini," tambahnya.
Edi menekankan bahwa pemerintah daerah siap memberikan dukungan penuh agar perusahaan daerah ini semakin berkembang dan mampu bersaing di tingkat nasional.
Selain itu, Direktur Utama PT Tunggang Parangan (Perseroda) menyampaikan bahwa kerja sama dengan PT Krakatau Bandar Samudera bertujuan untuk meningkatkan efisiensi operasional serta memperluas jaringan logistik di Kukar.
"Melalui kerja sama ini, kami dapat lebih optimal dalam menjalankan bisnis kemaritiman," pungkasnya.
Dengan adanya MoU, diharapkan PT Tunggang Parangan semakin kokoh dalam membangun bisnisnya, sekaligus menjadi pendorong utama pertumbuhan ekonomi maritim di kukar. (ADV/Diskominfo Kukar)
Penulis: Yk/Garispena.co